Sambung Rasa dan Olah Raga dalam Rangka MUNAS KA FK UNS 2024

Byalumni

Sambung Rasa dan Olah Raga dalam Rangka MUNAS KA FK UNS 2024

Olahraga pagi di kampus jadi ajang reuni dan temu kangen para alumni FK UNS
 
Surakarta, 1 September 2024
 
Rangkaian kegiatan musyawarah nasional (Munas) Keluarga alumni (KA) Fakultas Kedokteran yang berlangsung pada Sabtu hingga Minggu, 31 Agustus – 1 September 2024 diakhiri dengan acara sambung rasa dan temu kangen para alumni di kampus UNS.
 
Acara sambung rasa diawali dengan olahraga pagi bersama dimana para alumni melakukan jalan sehat mengelilingi kampus. Peserta tampak sangat antusias menikmati suasana kampus yang sangat sejuk dan segar di pagi hari. Kampus UNS memang dikenal sebagai green campus” dan kerap dijadikan tempat olah raga bagi mahasiswa maupun warga sekitar kampus, terutama di hari libur.  Mereka biasanya melakukan jogging atau lari pagi. Selain jalan sehat bersama, para alumni juga mengikuti kegiatan senam pagi di kampus.
 
Setelah puas berkeliling kampus dan senam pagi, alumni diajak untuk melihat beberapa fasilitas baru di FK UNS diantaranya Student Hub yang merupakan fasilitas baru yang disediakan oleh fakultas untuk menjadi pusat kegiatan mahasiswa di FK. Alumni juga berkunjung ke lab anatomi yang saat ini telah banyak mengalami kemajuan. Dalam sesi kesan dan pesan alumni, salah seorang perwakilan alumni mengaku bangga dengan kemajuan yang telah dicapai oleh FK UNS, termasuk diantaranya kemajuan yang ada di lab anatomi. Lab ini tak hanya menyediakan preparat konvensional untuk belajar anatomi seperti cadaver tetapi juga telah memiliki berbagai media pembelajaran berbasis terknologi informasi yang beragam.  Lab anatomi pun memiliki akun youtube sebagai sarana belajar yang telah dilanggan dan ditonton oleh ribuan orang. Pada kesempatan ini, KA FK juga melakukan penyerahan bantuan berupa Ipad bagi mahasiswa yang kurang mampu.
 
 
Sambung rasa diakhiri dengan berbagai games menarik dan sajian kuliner untuk memanjakan para alumni dengan berbagai makanan khas Solo.

About the author

alumni administrator

Leave a Reply